Maxdecal Tampilkan Kolaborasi Spektakuler Di IMX 2024

Jakarta, 17 September 2024 – Maxdecal Indonesia kembali hadir dalam acara Indonesia Modification Expo (IMX) 2024 dengan membawa inovasi menarik. Maxdecal merupakan brand lokal yang sudah dikenal luas oleh masyarakat dengan produk wrapping dan PPF mobil berkualitas tinggi. Pada kesempatan hari ini Maxdecal ikut hadir dalam acara press conference yang diadakan oleh Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2024 untuk menyampaikan informasi terbaru mengenai penyelenggaraan IMX 2024 pada tanggal 4, 5 dan 6 Oktober 2024. Dalam acara press conference yang diadakan turut serta dihadiri oleh tokoh–tokoh penting, yaitu Bapak Bambang Soesatyo, Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia, dan Bapak Toga Simamora, Ketua Tim Program Direktorat IMATAP. Sebuah kehormatan atas kehadiran Bapak Fadjar Djoko Santoso, Vice President Corporate Communication Pertamina; Yessy Anastasia, PR & Event Department Head Honda; Brian Gomgom, Public Relations Manager Wuling Motors; serta Maszel Andhika Poetra, Marcomm of Promotion Department Penta Prima. Serta dari tim BCA dan rekan-rekan media juga ikut meramaikan acara hari ini.

Dalam acara press conference yang digelar, Bapak Bambang Soesatyo, Ketua Umum IMI menyampaikan pendapatnya mengenai keberlangsungan acara IMX 2024 “Sebagai negara yang kaya akan kreativitas dan inovasi, Indonesia terus menunjukan kemajuan signifikan di berbagai sektor, termasuk dunia otomotif dan gaya hidup. IMX 2024 bukan sedekar pameran, melainkan platform yang memfasilitasi para pelaku industri, penggemar, dan masyarakat untuk bertukar ide, berinovasi, serta menciptakan trend baru yang akan memajukan industri kita”.

Sebagai brand lokal yang telah dikenal luas oleh masyarakat, Maxdecal tampil buktikan kualitasnya di IMX 2024. Pada acara IMX 2024 Maxdecal akan memanjakan mata para pengunjung karena memiliki booth dengan desain yang menarik dan interaktif, dimana pengunjung dapat melihat langsung berbagai produk Maxdecal yang ditawarkan dan diaplikasikan langsung pada kendaraan-kendaraan yang telah di modifikasi.

Selain inovasi terbaru yang diluncurkan. Maxdecal juga menjalin kolaborasi menarik dengan Raffi Ahmad (Artist) dan Liberty Walk (LBWK).

Maxdecal: 9600 Special Edition Cipung

Siapa yang tak kenal Raffi Ahmad sebagai salah satu public figure tanah air yang memiliki pengikut terbanyak di instagram dan mempunyai putra bungsu yang menggemaskan yaitu Rayyanza atau yang kerap kali disapa dengan panggilan Cipung.

Kolaborasi antara Maxdecal dan Raffi terjalin berawal dari Raffi yang ingin mewujudkan mobil mainan Cipung agar menjadi kenyataan. Raffi ingin sekali mobil tersebut sama persis dengan mobil mainan Cipung. Tentu, sebagai salah satu brand lokal yang menyediakan wrapping sticker Maxdecal mampu mewujudkan keinginan Raffi.

Kemudian mobil tersebut diberi nama “Mobil Cipung” karena terinspirasi dari mobil mainan Cipung. Nah, buat kamu yang penasaran dengan hasilnya, tenang aja “Mobil Cipung” ini akan hadir di booth Maxdecal lhoo… jadi jangan sampai ketinggalan yah!

Maxdecal: Kolaborasi menarik Liberty Walk (LBWK)

LBWK merupakan perusahaan asal Jepang yang bergerak dalam bidang modifikasi kendaraan yang didirikan oleh Wataru Kato, tahun 1993. Sebelumnya Maxdecal telah berhasil berkolaborasi dengan LBWK, pada tahun ini Maxdecal kembali berkolaborasi dengan LBWK.

Kolaborasi yang dilakukan oleh Maxdecal dan LBWK berhasil mewujudkan sebuah merchandise menarik special edition, yang telah disiapkan oleh Maxdecal dan LBWK. Tentunya, dengan desain yang unik dan menarik akan menjadi pusat perhatian yang belum pernah ada sebelumnya.

Selanjutnya, untuk seluruh pengunjung yang akan hadir bersama keluarga, mereka akan disuguhkan dengan IMX Lifestyle Area, Diecast booth, dan inovasi teknologi di IMX Tech Area yang akan berkolaborasi dengan B4T (Balai Besar Bahan dan Barang Teknik). Dan akan hadir juga konten modifikasi antar youtuber di IMX Livemodz 2024, dengan mengusung tema “JDM WAR”, menampilkan Fitra Eri dengan mobil Nissan Silvia S14, Ridwan Hanif dengan mobil Toyota Supra MK4, dan Om Mobi dengan mobil Mitsubishi 3000GT yang akan merilis karyanya di tanggal 4 Oktober 2024.

Adapun momen yang paling ditunggu dalam press conference yaitu penyampaian tiga (3) unit mobil Super Giveaway yang turut meramaikan IMX 2024. Tiga (3) mobil ini merupakan hasil karya modifikasi dari tokoh ternama: Gran Max GH Style oleh Gofar Hilman, Reccoba hasilkolaborasidari Arif Brata dan Gofar Hilman, serta Wuling Binguo EV milik Cipung yang telah dimodifikasi oleh Maxdecal. Pengunjung bisa memiliki kesempatan untuk mendapatkan mobil Super Giveaway dengan membeli tiket masuk IMX 2024 yang akan diundi di hari terakhir acara IMX 2024. Maxdecal berharap dengan adanya kegiatan IMX 2024 bisa menjadi wadah untuk memamerkan hasil kreativitas khususnya para pecinta otomotif. IMX 2024 bukan hanya sekedar pameran biasa melainkan sebagai bentuk rasa yang ingin disampaikan oleh para creator dalam mewujudkan karyanya.

Kunjungi Kami :
Instagram : @maxdecalofficial
Website : maxdecalsticker.com
Facebook : maxdecal